Tipe Air yang terdapat dalam Bahan Pangan

     Air merupakan salah satu komponen yang sangat berpengaruh dalam bahan pangan, karena hampir semua bahan pangan atau makanan mengandung air. Bahkan makanan yang keringpun masih mengandung air meskipun dalam presentase yang tidak terlalu besar.
1. Air terikat ( bound water )
     Air terikat merupakan interaksi air didalam bahan pangan. Dimana sejumlah air yang berinteraksi secara kuat dengan solute air dengan ikatan hidrogen.
2. Air imbibisi
     Pengertian Air Imbibisi sendiri ialah air yang masuk kedalam bahan makanan yang mengakibatkan pengembangan volume. Air imbibisi ini bukan jenis air yang menjadi komponen penyusun bahan pangan akan tetapi keberadaan air imbibisi ini mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap proses perubahan beras menjadi nasi atau pada saat proses pembentukan gel dari pati.
3. Air Kristal
     Pengertian air kristal sendiri ialah air yang terikat dalam semua bahan makanan. Baik bahan pangan ataupun bahan yang bukan pangan yang berbentuk kristal seperti garam ataupun gula.
     Keberadaan air dalam bahan pangan akan mempengaruhi daya tahan bahan makanan tersebut dari serangan mikroba. Semakin rendah aktivitas air dalam bahan pangan semakin tahan bahan pangan tersebut dari serangan mikroba.

0 Response to "Tipe Air yang terdapat dalam Bahan Pangan"

Post a Comment